Bawaslu Kota Parepare berharap ASN, TNI dan Polri Tetap Netral Demi Mensukseskan Pemilihan Serentak Tahun 2024
|
Parepare - Bawaslu Kota Parepare menyelenggarakan Sosialisasi Netralitas ASN, TNI/Polri pada penyelenggaraan pemilihan serentak tahun 2024, dilaksanakan di hotel Pariwisata, Kamis (03/10/2024). Kegiatan ini di hadiri oleh Pejabat Walikota Parepare, jajaran Forkopimdo, jajaran SKPD beserta puluhan ASN serta TNI/Polri.
Adapun PPK Bawaslu Kota Parepare, Muh. Amin selaku Ketua panitia, dalam laporannya menyampaikan bahwa maksud dan tujuan kegiatan ini ialah untuk membangun sinergitas ASN dalam mencegah kecurangan pada pemilihan serentak 2024.
Ketua Bawaslu Kota Parepare, Muh. Zainal Asnun menekankan bahwa ASN, TNI/Polri bersikap netral pada pemilihan serentak tahun 2024 dan berharap tidak ada kasus temuan pelanggaran netralitas kedepannya.
“Kita bersikap netral pada pemilihan serentak, pada kegiatan ini akan di sampaikan materi-materi bagaimana kita bersikap netral dan seperti apa batasan-batasannnya. Narasumber juga akan membahas mengenai netralitas itu seperti apa cakupannya, seperti apa kita sebagai ASN dalam menuangkan Netralitas kita, sedangkan disisi lain kita mesti memilih. Kami berharap setelah kegiatan ini netralitas itu bisa kita pahami dan bisa kita terapkan, sebab sejak tahapan ini di mulai sudah ada beberapa temuan kasus. Semoga setelah ini temuan kasus tersebut dapat kita hilangkan”, ungkapnya.
Selain itu, PJ Walikota Abdul Hayat Gani dalam membuka kegiatan ini menyampaikan bagaimana ASN, TNI/Polri mensukseskan Pemilihan Umum Serentak tahun 2024.
“Salah satu tugas dari pejabat walikota adalah bagaimana mensukseskan pemilihan umum, sosialiasi ini tentunya bertujuaan untuk menyatukan presepsi terkait bagaimna netralitas ASN, apa yang kita mau capai hari ini adalah untuk menyadarkan kita terkait Netralitas ASN. Sehingga mampu menjaga proses demokrasi kita berjalan dengan baik tanpa adanya intervensi. Semua ini tentunya untuk mensukseskan pemilihan serentak Walikota dan Wakil Walikota serta Gubernur dan Wakil Gubernur 2024", Tutupnya.
Kegiatan ini dirangkaikan dengan penandatanganan Komitmen Bersama terkait Deklarasi Netralitas ASN, TNI dan Polri dalam menjaga netralitas pada Pemilihan Serentak Tahun 2024.
Humas Bawaslu Kota Parepare